Tuesday 26 January 2016

Fokus Pada Tanda + di tengah, Hasilnya Mengejutkan!

Kepoisme - Kali ini mari kita sedikit bermain kepoers, nama permainanya adalah "ilusi optik". Peraturannya sangat simpel dan mudah sekali, yang perlu kepoers lakukan hanyalah fokus pada tanda cross yang berada di tengah gambar di bawah ini, tanpa melirik kekanan atau kiri. Silahkan dicoba dulu, jangan terkejut akan hasilnya!

 

c50c0e92-ff65-49dd-b77e-94a531ee94c2

Nah Wajah-wajah seleb tersebut mulai jadi terdistorsi, kan? Wajah ganteng dan cantik tersebut seperti berubah menjadi monster aneh!!. Mengapa hal ini bisa terjadi?.

Oke karena misi kami adalah membuat kepoers jadi seorang kepo yang berwawasan, Kami akan menjelaskan semuanya.

Perlu kepoers ketahui, bahwa didalam mata terdapat daerah retina yang disebut juga sebagai titik kuning. Titik kuning tersebut berisi jumlah terbesar dari reseptor dalam bola mata, Dan inilah yang membuat kita bisa melihat sesuatu dengan  jelas.

Mari kita sebut daerah Gambar diatas sebagai bidang visi utama. bidang visi tersebut mencakup sekitar 10% dari seluruh rentang visi, dan menunjukkan secara langsung kemana mata kita di fokuskan.

Tetapi dalam permainan ini, bidang visi utamanya sebuah gambar kosong; hanya ada daerah gelap dengan tanda cross putih. Sementara otak kita mencoba untuk mengambil informasi dari sumber-sumber lain yang terletak di luar bidang utama ( dalam hal ini, gambar-gambar yang bergerak di kiri dan kanan).

Nah Karena Gambar - gambar tersebut terus bergerak dengan cepat,  maka  otak mencoba untuk menggabungkan gambar - gambar tersebut ke dalam satu gambar. Akibatnya, kemampuan untuk membedakan wajah akan hilang, dan kita akan gagal fokus karena sang otak memiliki waktu yang sangat singkat dan hanya memproses dengan cepat dari berbagai wajah menjadi satu kesatuan. Karena itulah, kita akhirnya melihat 'monster'!. (RZL)

 

Credits: Brightside.me

No comments:

Post a Comment