Saturday 6 February 2016

fakta tentang perempuan yang tidak suka make up alias SI WAJAH POLOS

Kepoisme - Riasan/Make up memiliki fungsi bagi kecantikan dengan menutupi kekurangan dan menonjolkan kecantikan si pemilik wajah, berfungsi vital juga di industry hiburan. Tak ada yang salah dengan make up sebenarnya selama di gunakan tidak berlebihan. Di kehidupan sehari-hari ada wanita yang memilih bermake up begitupun sebaliknya ada yang lebih nyaman dengan kepolosan wajahnya. Karena bagaimanapun, wajah polos adalah cerminan dari diri kita. Kali ini kita akan bahas 8 fakta si wajah polos dan apa-apa yang terlihat dari dirinya.

#1 PERCAYA DIRI


Ketika seorang wanita tampil berani tanpa riasan di wajahnya dapat di pastikan dia percaya dengan dirinya sendiri dan kelebihan yang dia miliki. Dia tengah menunjukan kepercayaan dirinya tanpa bantuan riasan di wajahnya.

#2 APA ADANYA


Meski wajahnya berjerawat atau bahkan hitam sekalipun, dia tidak repot-repot untuk menutupinya. Karena baginya, kecantikan dan ketulusan itu datangnya dari hati, riasan bagi mereka adalah senyuman tulus dan keramahan.(masih ingat tentunya dengan pasangan pengantin baru yang menceraikan istrinya di malam pengantin karena wajahnya jauh berbeda saat polos tanpa riasan)

#3 PETUALANG


Suka tantangan, berpetualang dan tidak ribet. Meski naik gunung selama 4 hari, dia tidak akan bingung dengan pernak pernik riasan wajah, bagi mereka pelembab wajah sudah di hitung riasan dan hanya dengan cuci muka sudah di rasa cukup untuk membuat wajah jadi lebih segar.

#4 HUMBLE



selanjutnya di halaman 2 ----->

[nextpage title="1"]

Di kehidupan sosial saat pertama berkenalan, si muka polos ini pasti lebih ramah, kadang mengawali lebih dulu dengan obrolan santai. Maka sudah jelas dia rendah hati dan tidak sombong.

#5 AURA


Dengan muka polosnya dia percaya bahwa kepribadian dan integritasnya, dengan caranya sendiri mampu menarik perhatian sekitar. Aurapun akan terpancar dengan sendirinya.

#6 INNOCENT


Gayanya yang apa adanya dengan wajah polosnya membuat dia lebih bersinar dengan senyuman tulusnya.

#7 SEXY


Beberapa penelitian menyebutkan si wajah polos lebih sexy dengan ke naturalannya.

#8 KESEHATAN


Secara tidak langsung, mereka itu sadar, bahwa riasan yang diaplikasikan ke wajah secara terus menerus dapat merusak wajah. Karena riasan terdiri dari berbagai macam bahan kimia pewarna pewangi dan lain sebagainya. (masalah kulit banyak timbul ketika si pemilik wajah malas membersihkan wajahnya kembali dari riasan yang sudah di aplikasikan)

Tapi apapun pilihan anda wanita-wanita kepoers yang kekinian dengan riasan atau berpolos ria tetap jangan lupa untuk terus menerus tetap merias dan mempercantik hati dan akhlak kita dengan keimanan dan ketaqwaan. Selalu bersyukur dengan apa yang kita miliki bukan mengeluh dengan apa yang tidak kita miliki. [vhati]
Doa Ketika Bercermin (Berkaca atau Berhias)

اَللَّهُـمَّ كَمَا حَسَّـنْتَ خَلْقِـيْ فَحَسِّـنْ خُلُقِـيْ
Allaahumma kamaa hassanta kholqii fa hassin khuluqii
Artinya :
“Ya Allah sebagaimana Engkau telah ciptakan aku dengan baik, maka perbaikilah akhlakku”

 

No comments:

Post a Comment